Menlu AS Anthony J Blinken Ucapkan Selamat kepada Prabowo Subianto Sebagai Presiden Terpilih

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 21 Maret 2024 - 14:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pasangan Calon Presiden, Prabowo Subianto bersama Calon Wakil Presiden, Gibran Rakabuming. (Facebook.com/@Prabowo Subianto)

Pasangan Calon Presiden, Prabowo Subianto bersama Calon Wakil Presiden, Gibran Rakabuming. (Facebook.com/@Prabowo Subianto)

HARIANINDONESIA.COM – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) atau Secretary of State Anthony J Blinken memberikan ucapan selamat kepada Prabowo Subianto

Prabowo Subianto dinyatakan oleh KPU sebagai presiden terpilih Indonesia pada pemilihan presiden 2024.

Ucapan dari Blinken ini dirilis dalam pernyataan pers tertanggal Rabu (20/3/2024) di situs resmi US Department of State.

“Kami menyampaikan ucapan selamat yang tulus kepada Presiden terpilih Indonesia Prabowo Subianto atas kemenangannya,” ujar Blinken.

“Dan sekali lagi memuji rakyat Indonesia atas jumlah pemilih dan komitmen yang kuat terhadap demokrasi dan supremasi hukum,” lanjutnya.

Blinken juga menegaskan bahwa AS dan Indonesia sudah memiliki hubungan diplomatik selama 75 tahun yang didasarkan pada demokrasi dan pluralisme.

Baca artikel lainnya di sini : Unggul di Pilpres 2024, Capres Prabowo Subianto Terima Ucapan Selamat Presiden Konfederasi Swiss

Ia menyebut Indonesia adalah mitra dan teman dekat, yang bekerja sama untuk memberikan masa depan yang lebih baik bagi warga negara masing-masing.

“Kami berharap dapat bermitra erat dengan presiden terpilih Subianto dan pemerintahannya ketika menjabat pada bulan Oktober,” kata Blinken.

Lihat juga konten video, di sini : Prabowo Unggul di Pilpres 2024, Perdana Menteri Spanyol Pedro Sánchez Ucapkan Selamat via Surat Resmi

Sebelumnya, Prabowo pada 14 Maret lalu menerima ucapan selamat dari Presiden AS Joe Biden.

Lewat surat dengan kop resmi Gedung Putih yang diantar oleh Dubes AS untuk ASEAN Yohannes Abraham ke Prabowo.

“Selamat kepada masyarakat Indonesia atas keberhasilan pemilu – sebuah bukti komitmen kita bersama pada demokrasi – dan kepada Anda, atas keunggulan Anda dalam penghitungan suara pemilihan presiden,” kata Biden.

Hari ini, Rabu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menyelesaikan rekapitulasi nasional perolehan suara Pilpres 2024.

Dan menetapkan pasangan nomor urut 2 Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024.

Hasil Pilpres 2024 tersebut ditetapkan berdasarkan berita acara KPU nomor 218/PL.01.08-BA/05/2024.

Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional sebanyak 164.227.475.

Pasangan calon ini tercatat unggul di 36 provinsi.***

Sempatkan juga untuk membaca artikel menarik lainnya, di portal berita Pusatsiaranpers.com dan Bisnisidn.com

Untuk kebutuhan publikasi press release di portal berita ini, atau serentak di puluhan media online lainnya, dapat menghubungi (WhatsApp) Jasasiaranpers.com:

08531 555 778808781 555 77880811 115 7788.

Berita Terkait

Situs Pusatsiaranpers.com Tampil Segar dengan Desain Baru, Makin Semangat Layani Pelanggan Jasa Siaran Pers
Hamzah Haz Meninggal Dunia, Wakil Presiden Ke-9 RI dan Mantan Ketua Umum PPP
Kabupaten Bogor Disebut Gerindra Memiliki Masalah Kemasyarakatan, Termasuk Kemiskinan dan Stunting
HUT ke-19 BNSP: Pentingnya Peran Sertifikasi dalam Pengembangan SDM Indonesia
Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Jawa Barat, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Janji Akan Usut Tuntas
Soal Wacana Pembatasan Pembelian BBM Subsidi, Presiden Jokowi Bantah Keterangan Luhut Pandjaitan
Gempa Bumi Guncang Wilayah Selatan Jawa Barat, BMKG: Dipicu oleh Aktivitas Lempeng Indo – Australia
Diskusi soal Palestina, Pertahanan, hingga Perdagangan, Prabowo Subianto Bertemu MBS di Arab Saudi
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 10:24 WIB

Situs Pusatsiaranpers.com Tampil Segar dengan Desain Baru, Makin Semangat Layani Pelanggan Jasa Siaran Pers

Rabu, 24 Juli 2024 - 09:58 WIB

Hamzah Haz Meninggal Dunia, Wakil Presiden Ke-9 RI dan Mantan Ketua Umum PPP

Selasa, 23 Juli 2024 - 10:30 WIB

Kabupaten Bogor Disebut Gerindra Memiliki Masalah Kemasyarakatan, Termasuk Kemiskinan dan Stunting

Selasa, 23 Juli 2024 - 09:03 WIB

HUT ke-19 BNSP: Pentingnya Peran Sertifikasi dalam Pengembangan SDM Indonesia

Rabu, 17 Juli 2024 - 15:49 WIB

Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Jawa Barat, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Janji Akan Usut Tuntas

Berita Terbaru