Acara Kementan – Kemhan Dihadiri 60.000 Petani dan Peternak, Prabowo: Kalian adalah Patriot Sejati

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 31 Januari 2024 - 03:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto disambut riuh luluban ribuan warga termasuk para petani dan peternak di Sumedang. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto disambut riuh luluban ribuan warga termasuk para petani dan peternak di Sumedang. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

HARIANCIREBON.COM – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengaku takjub saat melihat 60.000 masyarakat yang mayoritas petani dan peternak.

Mereka hadir dalam acara ‘Pembinaan Penyuluh Pertanian dan Petani serta Food Estate Partisipatif Provinsi Jawa Barat untuk Mendukung Peningkatan Produksi Padi dan Jagung Nasional’

Acara ini diselenggarakan oleh Kementerian Pertanian berkolaborasi dengan Kementerian Pertahanan berlangsung di Sumedang, Selasa (30/1/2024).

“Luar biasa hari ini, saya kira belum ada 60.000 orang dalam satu tenda,” katanya.

Prabowo kemudian memberikan selamat kepada para pelaku tani karena mereka telah menjalankan tugas yang sangat mulia, yaitu memastikan keberlangsungan pangan.

“Selamat kepada keluarga besar pertanian, saudara-saudara menjalankan misi yang sangat mulia,” ujarnya.

Baca artikel lainnya di sini : Capai 80,8 Persen, Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Presiden Jokowi Menurut Survei LSI Denny JA

Ia pun menilai tugas mulia itu sama dengan membela negara.

Sebab, kekurangan pangan telah menjadi ancaman secara global yang dihadapi banyak negara.

Lihat konten video lainnya, di sini: Silaturahmi dengan PGPI di Hambalang, Prabowo Ceritakan Asal Usul Nama Padepokan Garuda Yaksa

“Seluruh petugas pertanian Anda sadar, kami prajurit dulu perang, ya.”

“Sekarang perangnya adalah mengamankan bangsa dari kekurangan pangan,” imbuhnya.

Maka dari itu, ia menyebut petani, peternak hingga nelayan adalah sosok patriot sejati yang berjasa untuk tanah air.

Prabowo juga optimis Indonesia mampu menjadi negara kuat dan maju.

“Saya contohkan di berbagai forum bahwa saya sangat hormat pada para petani, peternak, nelayan, buruh tani.”

“Ķalian adalah patriot-patriot sejati. Kalian adalah pahlawan-pahlawan yang tidak dikenal.”

“Kalian adalah yang menghasilkan pangan untuk seluruh rakyat Indonesia,” katanya.

“Saya hari ini tambah semangat, saya hari ini tambah percaya diri, Indonesia kuat, Indonesia maju.”

“Insyaallah kita hilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia,” pungkasnya.

Artikel di atas juga sudah dìterbitkan di portal berita nasional Hallopresiden.com

Jangan lewatkan untuk membaca artikel menarik lainnya, di portal berita Pusatsiaranpers.com dan Haipurwakarta.com.***

Berita Terkait

Akhirnya Ridwan Kamil Laporkan Langsung Mantan Selebgram Seksi Lisa Mariana ke Bareskrim Polri
Terkait Harapan untuk Miskinkan Koruptor, Prabowo Sebut Pantas Kalau Negara Sita Aset tapi Harus Adil
Dewan Pers Sebut Hendry Ch Bangun Tak Punya Legal Standing Sebagai Ketum, Begini Tanggapan PWI Pusat
KPK Mulai Periksa Saksi-saksi Internal Bank BJB, Mantan Gubernur Ridwan Kamil Diperiksa Usai Lebaran
KPK Cegah Direktur Utama BJB Yuddy Renaldi Bepergian ke Luar Negeri dalam Kasus Proyek Pengadaan Iklan
Prabowo Subianto Lantik 961 Pimpinan Daerah Secara Serentak: Ini Tunjukkan Betapa Besar Bangsa Kita
Makan Bergizi Gratis Sentuh Distrik Homeyo Papua Tengah, Gunakan Bahan dari Kebun Warga
Ini 11 Kada Terrpilih di Jabar yang Belum Bisa Dilantik Saat Prabowo Lantik Serentak Kada Terpilih dalam Pilkada 2024

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 13:17 WIB

Akhirnya Ridwan Kamil Laporkan Langsung Mantan Selebgram Seksi Lisa Mariana ke Bareskrim Polri

Selasa, 8 April 2025 - 14:54 WIB

Terkait Harapan untuk Miskinkan Koruptor, Prabowo Sebut Pantas Kalau Negara Sita Aset tapi Harus Adil

Selasa, 25 Maret 2025 - 14:22 WIB

Dewan Pers Sebut Hendry Ch Bangun Tak Punya Legal Standing Sebagai Ketum, Begini Tanggapan PWI Pusat

Senin, 24 Maret 2025 - 08:34 WIB

KPK Mulai Periksa Saksi-saksi Internal Bank BJB, Mantan Gubernur Ridwan Kamil Diperiksa Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:41 WIB

KPK Cegah Direktur Utama BJB Yuddy Renaldi Bepergian ke Luar Negeri dalam Kasus Proyek Pengadaan Iklan

Berita Terbaru